17 September 2024

Buatkan Badan Koperasi Untuk MAC, Ketua Eko : Agar Anggota LMP Sejahtera

CABANG BUNGIN bekasitoday.com- Markas Cabang (Marcab) Kabupaten Bekasi adakan rapat rutin bulanan, untuk mempererat tali silaturahmi jajaran, bertempat di jalan utan soga, desa Jaya Bakti, Kecamatan Cabang Bungin, Kabupaten Bekasi, Minggu (20/2/2022).

Dalam rapat rutin bulanan tersebut, Ketua Marcab Kabupaten Bekasi menerangkan pentingnya memiliki badan Koperasi di setiap Markas Anak Cabang (MAC) Laskar Merah Putih (LMP).

“Baru ada sebanyak 10 MAC yang sudah memiliki badan Koperasi, tinggal 12 lagi MAC yang belum mengurus, saya berharap di tahun anggaran 2022 ini semua MAC dapat memiliki badan Koperasi, “ujar Eko Triyanto ST.

Menurutnya, mumpung di tahun 2022 ada anggarannya di Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi, kita manfaatkan anggaran tersebut untuk memiliki badan Koperasi dibawah naungan LMP.

“Kalau kita ngurus sendiri pembuatan badan Koperasi, diperkirakan menghabiskan anggaran hingga 7 jutaan, dan lumayan besar biayanya, “terangnya.

Kita di organisasi tidak digaji, gimana caranya kita menggali potensi dari adanya koperasi milik kita sendiri melalui LMP.

“Koperasi posisi dan keberadaannya sama seperti Perseroan Terbatas (PT). Dan bisa untuk usaha, tentunya kalau sudah dipersiapkan dari sekarang, untuk kesejahteraan anggota dan lembaga, kita tidak bingung, “jelasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Eko Triyanto ST Ketua Marcab Kabupaten Bekasi, Panglima LMP Agus Karsa beserta jajaran Marcab Kabupaten Bekasi, para Ketua Markas Anak Cabang (MAC) yang berada di wilayah Utara Kabupaten Bekasi, diantaranya, MAC Tarumajaya, Babelan, Cabang Bungin, Pebayuran, Sukakarya, Karang Bahagia, Sukatani, Sukawangi.(Nr/Ray).

Loading

Bagikan:

Berita Terkait

error: