14 September 2024

Bangun Sinergitas, Polsek Tarumajaya Silaturahmi dengan Forum Bersatu Ormas

Img 20240526 Wa0112TARUMAJAYA bekasitoday.com– Dalam rangka menjalin sinergitas antara kepolisian dengan lembaga kemasyarakatan, Polsek Tarumajaya Polres Metro Bekasi adakan silaturahmi dengan Forum Bersatu Ormas (FBO) Kecamatan Tarumajaya, Minggu (26/5/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Kanit Intelkam Polsek Tarumajaya Ipda Aji Christianto mengajak kepada Forum Bersatu Ormas (FBO) untuk selalu bersinergi dengan pihak kepolisian.

“Mari sama-sama kita menjaga wilayah hukum Tarumajaya agar tetap aman dan kondusif, “ujarnya.

Dengan mempererat hubungan tali silahturahmi ini, diharapkan kedepan bisa terus terjalin sinergitas yang semakin baik lagi, dan bisa menjadi sarana edukasi dan informasi bagi masyarakat.

“Organisasi masyarakat dan organisasi kepemudaan, merupakan sumber motivasi dalam menjaga keamanan wilayah, kinerja Kepolisian bisa terbantu dengan kegiatan positif yang dilakukan, “terangnya seraya mengatakan peran serta organisasi masyarakat ini mampu mendukung dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.

Sementara salah satu Tokoh Masyarakat Kelurahan Setia Asih Syamsurizal, SE.I,M.PD mengatakan, kita sadar bahwa kita beragam, tetapi bagaimana keberagaman ini bisa menjadi harmoni, dengan terus menjalin dan menjaga komunikasi yang baik.

“Komunikasi yang baik adalah hal yang penting, sehingga Kamtibmas dapat dirasakan oleh masyarakat masyarakat Tarumajaya, “imbuhnya.

FBO Tarumajaya saat ini menyoroti maraknya penjualan obat-obatan Golongan G, dan tawuran antar pemuda di wilayah Tarumajaya, selain itu FBO juga menyoroti permasalahan sampah yang tak terurus banyak yang menumpuk dipinggir jalan, maupun di TPSS liar.

Hadir dalam rangka jalin Silaturahmi, Ipda Aji C Selaku Kanit Intelkam Polsek Tarumajaya, Syamsurizal, SE.I,M.PD Tokoh Masyarakat Kelurahan Setia Asih, Ketua FBO Riki Subakti SH, Ketua PAC Pemuda Pancasila Bagus Dwi Roosandhi SE, Marudin Ketua DPC Tarumajaya Benteng Bekasi, Fery Syuaib Sekjen Benteng Bekasi DPC Tarumajaya, Ketua PAC PSN Tarumajaya Sulaeman, Ketua PAC Laskar Merah Putih Niman, Ketua PAC BPPKB Banten Hadori, dan Ketua PAC BARAK Iwan.(Mrd).

Loading

Bagikan:

Berita Terkait

error: