Aksi Cepat Tanggap Kanit Lantas Polsek Tarumajaya dalam Mengevakuasi Korban Lakalantas Tunggal

Img 20241227 Wa0043TARUMAJAYA bekasitoday.com– Personil Polsek Tarumajaya Polres Metro Bekasi evakuasi korban lakalantas tunggal tanpa identitas ke Rumah Sakit Eka Hospital Harapan Indah, Lakalantas tunggal terjadi dijalan Sungai bambu Desa Pusaka Rakyat, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, akibat kondisi jalan licin dan tergenang air setelah diguyur hujan beberapa hari lalu, Kamis (26/12/2024) sekira pukul 04.30 Wib.

Sementara, Kanit Lantas Ipda Mulyadi bersama dua anggotanya saat tiba dilokasi kejadian mengatakan, atas dasar laporan dari masyarakat, kami langsung menuju ke TKP.

“Korban mengalami luka yang serius akibat benturan keras. Tim patroli langsung mengambil tindakan untuk menyelamatkan nyawa korban, dan segera membawa korban ke RS, ”ujarnya.

Kapolsek Tarumajaya AKP I Gede Bagus Ariska Sudana menyampaikan rasa bangga atas aksi cepat yang ditunjukkan anggotanya, dan berharap seluruh personel terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam situasi darurat seperti ini.

“Saya mengingatkan masyarakat, terutama pengendara roda dua untuk selalu berhati-hati saat berkendara karena sudah memasuki musim penghujan, “tutupnya.

Diketahui, kendaraan yang dikendarai korban ber Nopol B 5338 FVP.(Mr).

Loading

Bagikan:
error: