8 September 2024

Didukung Warga, Jadi Penyemangat Satgas TMMD Dalam Mengerjakan Pembangunan

SETU bekasitoday.com– Didukung masyarakat setempat, tim Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0509/Kab.Bekasi, terlihat riang melaksanakan tugas di lokasi TMMD kampung Ciloa Cisaat, desa Kertarahayu, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Minggu (14/3/2021).

Sementara Perwira pengawas TMMD mengatakan, lantaran masyarakat sekitar yang sangat ramah, dan setiap saat turut membantu, membuat tim Satgas TMMD terlihat riang dalam melaksanakan kegiatan percepatan pembangunan.

“Dalam suasana yang penuh dengan kegiatan, tim satgas TMMD selalu riang dalam melaksanakan tugas di lokasi pekerjaan, hal itu lantaran didukung dengan masyarakat sekitar yang ramah dan penuh perhatian, membuat kehangatan dalam keseharian tim Satgas dalam melaksanakan tugas membangun Negeri, “terang Kapten Inf Sudiro.

Terlihat, bersama warga tim Satgas TMMD bergotong royong dalam melaksanakan percepatan pembangunan secara estafet. Di karenakan akses jalan yang ada sangat kurang memadai.(Nr).

Loading

Bagikan:

Berita Terkait

error: