8 September 2024

KCP Sukatani Masih Lakukan Uji Coba JDU Baru

KCP Sukatani Masih Lakukan Uji Coba JDU BaruSUKATANI bekasitoday.com– Kantor Cabang Pembantu (KCP) Sukatani Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi telah terpasang Jaringan Distribusi Utama (JDU). Namun, belum dapat maksimal beroperasi lantaran masih adanya kebocoran di pipa, karena masih dalam tahap uji coba.

Seperti halnya yang dikatakan Kepala Cabang Pembantu Sukatani Yana Suryana, dirinya mengatakan, pihaknya bersyukur JDU di wilayahnya telah terpasang oleh pihak ketiga. Namun, saat ini masih dalam tahap uji coba, dan ditemukan adanya bocor terutama di bagian pipa dibagian las di sambungan pipa tersebut, sehingga harapan besar hal tersebut bisa diselesaikan demi proyek penambahan SL kedepan.

“Mudah-mudahan bisa diselesaikan, kami percayai ke pihak ketiga bisa menyelesaikan hal ini, “ujarnya, Selasa (12/3/2024).

Menurutnya, untuk Instalasi Pengolahan Air (IPA) baru, sejauh ini sudah hampir 80 persen terbangun dan kemungkinan hingga akhir tahun target 16.000 daftar tunggu, atau pelanggan baru bisa terserap di wilayah Sukatani. Saat ini pelanggan kami sudah mencapai 7000 lebih dan ditahun 2025 target menjadi cabang sangat optimis diraih.

“Ini semua kita kebut bersama pengerjaannya, insha Allah target menjadi cabang kami yakin terwujud, “terangnya.

Ditahun 2024 inipun sambung dia, Cabang Pembantu Sukatani juga menjadi salah satu cabang yang mendapat bantuan oleh Pemerintah Pusat, dalam kaitan pemasangan sambungan atau sekitar 1.452 SL. Sehingga harapan besar nantinya bisa diresmikan syukur-syukur Presiden Joko Widodo bisa meresmikam bersama jajarannya.

“Ini proyek besar yang kami terima ditahun ini. Sehingga pengembangan di wilayah Sukatani kedepan bisa maksimal, “tandasnya.

Dari informasi yang didapat, kondisi maupun kualitas air di wilayah Sukatani sejauh ini dalam keadaan baik, tidak adanya kendala baik di produksi maupun di pelanggan.(Nr).

Loading

Bagikan:

Berita Terkait

error: