25 Juli 2024

SMAN 1 Cabangbungin adakan LKBB Galaksi VII Jawa Barat

Img 20240302 Wa0164CABANG BUNGIN bekasitoday.com-Gelar perhelatan Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) Gerak Langkah Variasi dan Formasi (Galaksi) VII Jawa Barat. SMAN 1 Cabangbungin terpilih menjadi tuan rumah kegiatan tersebut, bertempat di halaman SMAN 1 Cabangbungin, Sabtu (2/3/2024).

Dalam sambutannya, Abdul Gopur  S.Kom Waka Bidang Kesiswaan selaku penanggung jawab kegiatan menjelaskan, bahwa SMAN 1 Cabangbungin sebagai tuan rumah karena menyediakan tempat, sarana dan prasarana yang memadai untuk mensukseskan acara Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) Gerak Langkah Variasi dan Formasi (Galaksi) VII Jawa Barat.

“Kami sangat bangga menjadi bagian dari penyelenggaraan LKBB Galaksi VII Jawa Barat. dan ini menjadi modal utama kesuksesan acara ini, “ujarnya ketika di tanya disela kegiatan acara.

Menurutnya, peserta lomba tidak hanya menampilkan kekompakan dalam baris berbaris, tetapi juga menyajikan gerak langkah yang kreatif dan formasi yang terstruktur, kreativitas peserta berhasil menciptakan penampilan yang memukau dan memberikan nuansa yang berbeda di setiap penampilan.

“Alhamdulillah peserta lomba sangat kompak, kreatif dan berstruktur dalam penampilannya, “ucapnya.

Terpisah, Susanto, S.Pd Kepala SMAN 1 Cabang Bungin mengaku sangat senang dan gembira menjadi tuan rumah acara Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) Gerak Langkah Variasi dan Formasi (Galaksi) VII Jawa Barat.

“Kami senang dapat menjadi tuan rumah LKBB Galaksi VII ini. Semua peserta telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras mereka. Ini adalah momen yang memperkokoh persatuan dan semangat kebersamaan di antara sekolah-sekolah di Jawa Barat, “terangnya.

Juara Harapan Tingkat SMP.

Juara 3 SMPN 5 Cikarang Selatan (B), Juara 2 SMPN 1 Sukatani (B), Juara 1 SMPN 4 Karawang Barat (B).

Juara Utama Tingkat SMP

Juara 3 SMPN 1 pedes, Juara 2 SMPN 2 Sukawangi, Juara SMPN 1 Cabangbungin.

Juara Umum Tingkat SMP

SMPN 2 Sukawangi

Juara Harapan Tingkat SMA

Juara 3 SMKN 1 Pebayuran, Juara 2 SMKN 1 Sukawangi, Juara 1 SMKN 1 Babelan.

Juara Utama Tingkat SMA

Juara 3 SMAN 8 Tambun Selatan (B), Juara 2 SMK Bina Mitra Cikarang Timur, Juara 1 SMAN 1 Sukakarya (B).

Juara Umum Tingkat SMA

SMAN 1 Sukakarya (B).(wan).

Loading

Bagikan:

Berita Terkait

error: