13 Oktober 2024

SMKIT Nurul Qolbi Jurusan Keperawatan Hadirkan Guru Tamu dengan Materi Pijat Dasar Baby Spa

Img 20241002 Wa0036TARUMAJAYA bekasitoday.com– Dalam rangka menambah kompetensi siswa jurusan Asisten Keperawatan. Sekolah Menengah Kejuruan Islam Terpadu (SMKIT) Nurul Qolbi, yang dikenal dengan program keahliannya di bidang keperawatan, kembali menghadirkan kegiatan edukatif dengan mengundang guru tamu. Kali ini, siswa jurusan keperawatan mendapatkan materi berharga tentang Pijat Dasar Baby Spa, sebuah keterampilan yang semakin diminati di bidang kesehatan dan perawatan bayi.

Dalam keterangannya, Kepala SMKIT Nurul Qolbi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan teknik-teknik pijat bayi yang benar, yang tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan bayi, tetapi juga dapat memberikan ketenangan dan meningkatkan ikatan antara orang tua dan anak.

“Guru tamu yang hadir merupakan praktisi profesional di bidang baby spa dengan pengalaman yang luas dalam perawatan bayi, “ujar Basri, S.Pd, Rabu (2/10/2024).

Menurutnya, kehadiran materi ini diharapkan dapat memberikan wawasan praktis bagi siswa, terutama dalam menerapkan pengetahuan mereka di dunia nyata.

“Dengan adanya materi seperti ini, siswa tidak hanya mendapatkan teori, tetapi juga praktik yang sangat berguna untuk persiapan mereka di dunia kerja, “terangnya.

Terpisah, Waka Hubin mengaku para siswa sangat antusias mengikuti kegiatan ini, mereka tidak hanya belajar tentang teknik pijat, tetapi juga memahami pentingnya sentuhan lembut dan pemilihan produk yang aman untuk bayi.

“Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dengan berbagai materi lainnya yang mendukung peningkatan kompetensi para calon perawat, “terang Khoirul Anwar.

SMKIT Nurul Qolbi lanjutnya, terus berkomitmen untuk mengembangkan keterampilan siswanya melalui pendekatan praktis dan relevan, guna mempersiapkan mereka menjadi tenaga profesional di bidang kesehatan yang kompeten dan berkualitas.

“Kegiatan ini rutin dilaksanakan untuk menambah pengalaman siswa dan ilmu. Selain mereka belajar secafa formal dikelas dengan mata pelajaran yang sudah terjadwal ini adalah tambahannya, “jelas guru yang sering disapa pak Aan ini.

Diketahui, kegiatan semacam ini (menghadirkan guru tamu) bukan hanya satu jurusan saja, tetapi jurusan yang lain juga seperti Jurusan TKR , TKJ, dan Perbankan Syariah, akan mendatangkan guru tamu di hari berikutnya.(Nr).

Loading

Bagikan:

Berita Terkait

error: