Marsavana Penyandang Disabilitas Butuh Bantuan Pemerintah

SUKAKARYA bekasitoday.com– Bertahun-tahun hanya bisa berbaring dilantai, Marsavana (14) warga kampung Pulo Sirih RT02/03, Desa Suka Jadi, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi, penyandang penyakit disabilitas butuh uluran tangan dan Perhatian Pemerintah desa, serta Kabupaten Bekasi.

Sementara, dari keterangan keluarga Marsavana sudah 8 tahun terbaring di lantai, sama sekali tidak mendapatkan perhatian apalagi batuan, baik dari Puksesmas maupun dari pihak desa Suka Jadi,

“Sepertinya pemerintah desa Suka Jadi tak peduli pada warganya, sampai saat ini belum pernah ada yang datang untuk membantu, “ujar keluarga yang enggan menyebutkan namanya ini.

Ketika dimintai keterangannya, Ketua tim DPN Investigasi Lembaga Swadaya Masyarakat Komite Anti Mafia Peradilan dan Anti Korupsi Republik Indonesia (LSM-KAMPAK-RI), Yusuf Supriatna sangat menyayangkan atas sikap dari pemerintah desa Suka Jadi yang tidak peduli dan terkesan tutup mata atas penderitaan yang dialami Marsavana.

“Pembiaran penderitaan adik kita Marsavana oleh pemerintah sangat kita sayangkan, seharusnya pemerintah segera ambil langkah, “ucapnya.

Dirinya menilai Pemdes Suka Jadi lamban dalam merespon warga yang sedang mengalami kesusahan, seyogyanya warga segera dilaporkan ke instansi berwenang semacam, Dinas Sosial dan Baznas Kabupaten Bekasi.

“Sama sekali tidak ada upaya ke arah situ walau bagaimana dalam Undang-Undang Dasar 45 disebutkan fakir miskin dan anak anak terlantar dilindungi oleh negara. Dan selanjutnya dalam Pasal 27 ayat 2 menyatakan bahwa tiap tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi manusia, “tegasnya ketika di wawancara Selasa (2/11/2021).

Dirinya berharap kepada Bupati Bekasi, Dinas Sosial Kabupaten Bekasi, Baznas Kabupeten Bekasi, terutama Kepala desa Suka Jadi, agar memberikan bantuan yang terbaik untuk Marsavana yang saat ini mempunyai penyakit Distabilitas, “pungkasnya.(Asep).

Loading

Bagikan:
error: